Sekilas tentang ban tapak lebar dan ban tapak kecil
Ban memegang fungsi fital dari semua kendaraan
yang bertugas sebagai penerus tenaga dari mesin,penyangga beban
kendaraan dan juga penupang,meneruskan fungsi kemudi dari
stang,pengereman motor dan juga dapat sebagai suspensi atau penahan
kejutan dari permukaan entah itu aspal ataupun tanah .
Nah, yang masih menjadi kesimpang siuran tentang ukuran
ban ada ukuran ban yang kecil – ekstra kecil – standar – lebar –
monster .Kebanyakan para bikers telah mengganti ukuran bannya tidak
dengan ukuran standar lagi dengan beribu alasan, nyawa juga bergantung diatas ban bro jadi harus selektif dalam memilih ukuran ban.
Pastilah pabrikan telah melakukan riset panjang walau hanya untuk
ukuran ban,karena ukurang ban juga dapat mempengaruhi kenyaman
kendaraan,penyaluran performa motor dan juga untuk menghentikan daya
laju kendaraan.
Kali ini ane akan bagiin artikel yang ane comot dari mbah google :d hehehe....
- Ban Kecil
Ban kecil bukan berarti ukuran diameter ban yang kecil,namun tapak
dari ban tersebut.Ban ini aslinya diperunttukan untuk balapan drag bike
yang mempunyai trek lurus dan mulus dan jaraknya juga hanya 201m bukan
untuk harian.Lihat saja jalanan Indonesia masih mengenaskan kondisinya
banyak lubang,jalan bergelombang dan lainnya.
Menurut yang menggunakan ban ukuran kecil ini menganggap bahwa itu “KEREN”,namanya
juga selera motor motor gue yang terserah gue.Kata itulah yang sering
terlontar dari mulu mereka.Namun, ban ukuran mini juga mempunyai
beberapa kelebihan yaitu :
- Tarikan Responsif .Alasan utama adalah untuk mengejar keresponsifan dari motor karena ukurannya lebih kecil maka part penngerak juga tidak terlalu memaksa untuk memutar roda.
- Irit .Alasan yang kedua adalah mengejar irit karena bannya tidak terlalu menyiksa part penggerak.
- Trend .Ini yang adalah imbas dari trend modifikasi dari negara Thailand yang biasa disebut Mothai yang menyebar dengan cepatnya.
- Gampang Bocor .adala kelamahan yang paling mendasar karena bannya berukuran kecil tak mampu menahan beban yang disangganya (yang ini mohon komentarnya soalnya kurang tau alasannya )
- Velg Bengkok .Efek yang disebabkan oleh faktor jalanan yang jelek dan sering dilewati,coba kita amati yang menggunakn ban jenis ini pasti kalau melewati rel kereta,jalan berlubang dan bergelombang sangat pelan agar velgnya tidak bengkok :v .
- Rawan Kecelakaan. Tapak ban yang kecil dapat mengakibatkan kecelakaan mulai dari ngesot saat melewati jalan berbelok apalagi jalan menikung.
- Menggangu Kesehatan .Kembali pada salah satu fungsi ban yaitu sebagai peredam kejutan dari permukaan trek yang dilalui,ukurannya yang kecil membuat redaman kejutan berkurang dapat menyebabkan perut tidak nyaman,(maaf) pantat kurang nyaman dan masih banyak lagi .
Dan selanjutnya mengenai ban tapak lebar ,,,
- Ban Lebar
Ban yang memounyai tapak lebar,ban yang diaplikasikan kepada motor
gede dan mempunyai tenaga dan performa tinggi ban ukuran ini juga
digunakan untuk balap road race atau on the roda atau di sirkuit.Motor
gede yang mempunyai bobot dan dimensi yang besar maka dari itu
dipilihlah ukurang yang cocok untuk motor berkubikasi besar.
Ban tapak lebar juga mempunyai harga yang lebih mahal ketimbang ban
standar tetapi mempunyai tapak ban yang lebih baik dibanding ban
standar. Ban ini juga merupakan efek dari modifikasi ala streetfighter
atau petarung jalanan karena dapat membuat kesan kekar pada motor dan
juga dapat menampilakan kesan moge look dan tampilan motor terlihat
padat atau tidak kopong lagi,itu untuk menurut yang menggunakan ban
jeinis ini.Ban lebar juga memeliki beberapa kelebihan yaitu :
- Tapak Ban Sempurna .Akibat dari tapak ban yang lebih lebar membuat tapak ban lebih baik dalam mencengkram aspal,cocok untuk anda yang suka miring-miring (baca:cornering).
- Gagah .Untuk alasan penampilan ini adalah alasan utamanya yaitu membuat motor menjadi lebih gagah,tidak kopong serta memperkuat desain moge look.
- Percaya Diri .Selain menambah kesan moge look yang membuat riders diatasnya membuat percaya diri,tak hanya itu penunggang motor dengan jenis ini juga dapat lebih percaya diri dalam melibas jalan rusak dan jalan yang mempuanyai tinggakt belokan yang tinggi (bilang saja tikungan ) .
- Lolos dari Oprasi . Yup,ban dengan tapak lebar tidak menyalahi aturan per-UU dengan kendaraan bermotor asala juga jangan terlampau lebar saja.
Tak hanya mempunyai kelebihan namun ban tapak lebar juga mempunyai kelemahan yaitu :
- Boros .Kelemahan utama dari ban tapak lebar karena part penggerak harus berusaha lebih keras agar tenaga sesuai bukaan gas.Bukan hanya boros bahan bakar namun juga boros kampas rem dan juga gear set karena umurnya juga semakin pendek.
- Akselerasi Berat .Efek dari penggunaan ban lebar juga dapat mengakibatkan akselerasi berat dan juga kembali berimbas kepada konsumsi bahan bakar motor .
- Mahal .Pastilah kita tahu bahwa velg dan ban tapak lebar tidakla murah harus merogoh kocek hingga jutaan rupiah.
Nah, itu tadi sedikit artikel yang ane dapet dari mbah google, semoga bermanfaat :d
source : http://rpmsuper.com/2014/05/08/ban-tapak-lebar-vs-ban-tapak-kecil/
0 komentar:
Posting Komentar